You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemilik 31 Bidang Lahan MRT Setuju Dibayar Tahun Ini
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Pemilik 31 Bidang Lahan MRT Setuju Dibayar Tahun Ini

Camat Kebayoran Baru, Edy Suherman menyebutkan, para pemilik 31 bidang lahan yang terkena pembebasan pembangunan Mass Rapid Transit (MRT), telah menyepakati untuk menerima pembayaran tahun ini.

Mereka sudah setuju untuk pembangunan MRT, akan dibayarkan pada tahun ini

"Mereka sudah setuju untuk pembangunan MRT, akan dibayarkan pada tahun ini," kata Edy, Senin (31/8).

Basuki Berterimakasih Warga Mau Lepas Aset dan Lahan

Edy menjelaskan, dari 153 bidang lahan yang terdampak pembangunan MRT berada di Kelurahan Pulo, Kelurahan Melawai, Kelurahan Kramat Pela, Kelurahan Cipete Utara dan Kelurahan Gunung.

"Kami sudah sosialisasikan pada warga di kecamatan sebanyak dua kali," ujar Edy.

Sebelumnya, pada Jumat (28/8) lalu, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama telah menyerahkan Rp 15,3 miliar kepada warga untuk pembebasan lahan bangunan mereka guna pembangunan MRT.

"Tinggal 16 persen (lahan) lagi. Secepatnya," kata Basuki.

Menurut Basuki, dalam pembebasan lahan, pemerintah harus berpegang pada UU Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pembebasan Lahan. Caranya ialah bernegosiasi terlebih dahulu untuk mendapatkan kesepakatan. Pemerintah harus menawarkan harga appraisal.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4127 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik